Update, Transparan dan Teraktual

DXI 2025 Resmi Ditutup: Pameran Petualangan Terbesar Indonesia

suaralintasnusantara.com — Pameran Dive, Explore, Xperience Indonesia (DXI) 2025 resmi ditutup pada Minggu, 4 Mei 2025, di Hall B, Jakarta International Convention Center (JICC), Senayan. Selama tiga hari pelaksanaan, DXI 2025 menyuguhkan pengalaman petualangan paling lengkap dan interaktif dengan tema besar #DAREtoXPLORE: Extreme Beauty Indonesia.

Event ini sukses menarik belasan ribu pengunjung dari berbagai kalangan—mulai dari komunitas, pelajar, keluarga, hingga profesional—yang datang untuk menikmati ratusan aktivitas seru, promo spesial, dan kompetisi unik yang menggabungkan dunia diving, outdoor gear, dan olahraga ekstrem.

Sebanyak 96 brand dan exhibitor, termasuk peserta internasional dari Maladewa, meramaikan pameran. Promo diskon hingga 70% untuk perlengkapan diving, overland, dan outdoor gear laris diserbu pengunjung, apalagi dengan dukungan BRI sebagai Official Mobile Banking Partner yang menawarkan cashback, tiket masuk spesial hanya Rp 1, hingga flash sale merchandise dengan diskon 40%.

Pengunjung juga antusias mengikuti program DXI Passport, yang mendorong eksplorasi berbagai tantangan seperti scuba diving, airsoft, BMX, test ride motor adventure, hingga simulasi paragliding. Kegiatan Scuba Experience bahkan selalu penuh sejak pagi, menandai daya tarik tinggi terhadap pengalaman menyelam.

Tak hanya hiburan, DXI 2025 juga menjadi pusat edukasi. Selama pameran berlangsung, digelar 19 sesi talk show dengan topik menarik mulai dari fotografi bawah laut, keberlanjutan lingkungan, hingga pengalaman ekstrem di alam terbuka. Nama-nama besar seperti Imran Ahmad, Ramon Y Tungka, serta tim paragliding DXI ikut menyemarakkan sesi ini, menginspirasi publik untuk mencintai dan menjaga alam Indonesia lewat petualangan yang bertanggung jawab.

Enam kompetisi unik digelar dan diikuti peserta dari dalam dan luar negeri seperti Malaysia, Filipina, hingga AS. Salah satu yang menjadi sorotan adalah Underwater Dance Competition, kompetisi tari bawah air pertama di Indonesia.

Komunitas menjadi tulang punggung DXI 2025. Dukungan komunitas diving seperti Divergent, IDCA, dan klub selam universitas, hingga komunitas darat dan udara seperti Airsoft Brotherhood Community Indonesia, Jakarta BMX, Royal Enfield, dan klub paragliding AVES dan Papatong memperkuat semangat kolaboratif dan eksploratif dalam pameran ini.

Sebagai puncak acara, digelar DXI Award untuk tokoh-tokoh inspiratif dunia petualangan Indonesia: Andi Zulkifli (40 tahun penyelam profesional), Youk Tanzil (motoadventurer dan penggagas Ring of Fire Adventure), serta Gendon Subandono (pionir paragliding Indonesia). Acara ditutup dengan awarding kompetisi, pengundian grand door prize, dan sesi networking bertajuk DXI Night.

Project Manager DXI 2025, Irfant Rifani, menyampaikan, “DXI adalah tempat berkumpulnya seluruh stakeholders industri diving, outdoor, dan adventure. Ini bukan sekadar pameran, tapi ajang untuk kolaborasi, inspirasi, dan pengalaman yang mendorong pariwisata petualangan Indonesia ke level dunia.”

Dengan capaian luar biasa ini, DXI menegaskan diri sebagai platform utama bagi penggemar dan pelaku industri petualangan di Indonesia. Didukung oleh mitra seperti BRI, Telkomsel, dan Bright Store, DXI 2025 menutup rangkaiannya dengan penuh kesan dan siap melangkah menuju DXI 2026.

Sampai jumpa di DXI tahun depan—karena petualangan tidak pernah berakhir!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *