Tri Adhianto Hadiri Rakercabsus Partai Perindo, Ajak Kader Berkolaborasi Demi Pilkada 2024

suaralintasnusantara.com — Calon Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, menghadiri Rapat Kerja Cabang Khusus (Rakercabsus) Partai Perindo di Gedung Serbaguna Istanaku, Sepanjang Jaya, Kota Bekasi. Senin (14/10/2024).

Dalam sambutannya, Tri menekankan pentingnya soliditas dan kolaborasi para kader partai dalam menghadapi Pilkada 2024.

Tri Adhianto mengajak seluruh kader Partai Perindo untuk bekerja sama dengan berbagai pemangku kepentingan guna mencapai kemenangan dalam pemilihan.

“Hari ini giliran Partai Perindo untuk mengkonsolidasikan kader dan simpatisannya. Langkah ini menjadi salah satu upaya agar pasangan ini bisa mendapatkan kemenangan mutlak, dengan target lebih dari 60 persen,” kata Tri kepada wartawan.

Ia juga menekankan pentingnya sinergi dengan berbagai elemen masyarakat. “Kita mengajak stakeholder dari berbagai kalangan, termasuk masyarakat, dunia pendidikan, aktivis, dan komponen pengusaha. Membangun Kota Bekasi yang keren harus dilakukan secara bersama-sama,” tambahnya.

Ketua DPD Perindo, Andrie Ariyansyah, memberikan dukungan penuh kepada Tri Adhianto yang dinilai mampu membawa perubahan positif bagi Kota Bekasi.

“Kami percaya, di bawah kepemimpinan Tri Adhianto dan Abdul Harris Bobihoe sebagai pasangan ‘RIDHO’, Bekasi akan menjadi kota yang lebih maju dan sejahtera,” ungkap Andrie.

Acara Rakercabsus ini diakhiri dengan sesi tanya jawab antara Tri Adhianto dan para kader Partai Perindo. Berbagai isu dan tantangan yang dihadapi Kota Bekasi dibahas, dan Tri berkomitmen untuk mengatasi permasalahan tersebut jika terpilih dalam Pilkada mendatang.

Dengan dukungan yang solid, pasangan ‘RIDHO’ optimis dapat membawa perubahan nyata bagi masa depan Kota Bekasi. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *